Bolubakis – Dessert atau makanan penutup sudah tidak asing lagi di telinga kita. Makanan dengan rasa yang cenderung manis dan lezat ini sangat digemari semua orang. Terdapat banyak sekali dessert dengan berbagai rasa dan bentuk yang memanjakan mata.

Matcha atau bubuk teh hijau ini sudah banyak dimanfaatkan untuk membuat dessert. Rasa yang mungkin disukai oleh beberapa orang ini memang sedikit pahit tetapi teksturnya creamy.

Bagi kamu pencinta dessert, berikut beberapa macam dessert berbahan matcha paling enak yang wajib kamu coba. Nikmatnya melekat banget di lidah

1. Es krim matcha terasa manis dan sedikit pahit. Dengan tambahan matcha, akan ada sensasi segar saat mencicipi es krim tersebut

2. Macaron matcha jadi kombinasi yang unik antara adonan renyah dengan krim yang lembut dan manis. Cita rasa keduanya klop banget

3. Dengan tekstur renyah di luar dan lembut di dalam, churros dengan matcha cocok disajikan dengan cocolan matcha

4. Kue dengan lapisan krim manis ini disebut dengan mille crepe. Cocok jika dipadukan dengan rasa matcha yang sedikit pahit

5. Pancake matcha jadi dessert lembut yang gampang dibuat. Dengan tambahan matcha, rasanya bakal lebih nendang, lho!

6. Tekstur renyah dan lembut dari croissant akan enak jika dipadukan dengan matcha. Kamu sudah pernah coba belum, nih?

7. Buttercream susu kental manis atau buttercream rusia memiliki rasa yang manis dengan tekstur lembut. Tambahan matcha-nya juara!

8. Dessert kenyal dan lembut khas Turki ini bernama turkish delight. Rasa manis dari turkish delight akan cocok jika dipadukan dengan matcha

9. Cupcake matcha bertekstur lembut dengan rasa teh hijau dan kombinasi krim yang manis di atasnya. Enak dan lezat!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *